BNPT Ingatkan Gen Z Pentingnya Implementasi Nilai-nilai Pancasila untuk Lawan Radikalisme

Kompas.com - 26/09/2024, 15:42 WIB
Novyana,
A P Sari

Tim Redaksi

Direktur Deradikalisasi BNPT Brigjen Pol. Ahmad Nurwakhid terlihat memberikan materi mengenai implementasi nilai Pancasila dalam karakter generasi Z lewat seminar di Universitas Bung Karno, Jakarta, Selasa (24/9/2024).Dok.BNPT Direktur Deradikalisasi BNPT Brigjen Pol. Ahmad Nurwakhid terlihat memberikan materi mengenai implementasi nilai Pancasila dalam karakter generasi Z lewat seminar di Universitas Bung Karno, Jakarta, Selasa (24/9/2024).

KOMPAS.com – Direktur Deradikalisasi Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Ahmad Nurwakhid menilai, nilai-nilai Pancasila perlu diimplementasikan pada diri setiap generasi Z ( gen Z).

Sebab, sebut dia, implementasi nilai Pancasila bisa membantu generasi muda mendapatkan ketahanan ideologis, moral, dan spiritual, dalam menghadapi ancaman radikalisme.

"Pancasila merupakan hasil rumusan para pendiri bangsa termasuk para ulama dan tokoh nasional yang dipimpin oleh Bung Karno yang digunakan sebagai pemersatu bangsa," ujarnya dalam siaran pers, Kamis (26/9/2024).

Hal tersebut disampaikan Ahmad dalam acara seminar bertajuk "Implementasi Nilai Pancasila untuk Pembentukan Karakter Generasi Z" di Universitas Bung Karno, Jakarta, Selasa (24/9/2024).

Baca juga: Cegah Paham Intoleransi dan Radikalisme di Papua Barat Daya, BNPT Segera Bentuk FKPT

Ia menjelaskan, Pancasila dirumuskan oleh para founding father Indonesia, ulama, dan tokoh nasional. Mereka dipimpin oleh panglima besar revolusi Bung Karno.

"Dengan jenius, Bung Karno merumuskan ideologi bangsa dan pemersatu bangsa yang sangat plural yang sangat heterogen yaitu Pancasila," ucapnya.

Pancasila, kata Nurwakhid, digali dari nilai-nilai luhur agama dan budaya Nusantara. Semua sila dalam Pancasila selaras dengan perintah Tuhan dalam agama yang mengajarkan kebaikan dan harmoni.

Brigjen Pol Ahmad Nurwakhid hadir di Universitas Bung Karno. DOK. BNPT Brigjen Pol Ahmad Nurwakhid hadir di Universitas Bung Karno.

"Semua sila dalam Pancasila itu perintah Tuhan dalam agama. Jadi, saya tegaskan, barang siapa tidak mengamalkan Pancasila, sejatinya dirinya sedang melawan agama dan Tuhannya," tegas Nurwakhid.

Baca juga: Gelar Silaturahmi Kebangsaan, BNPT Serukan Perdamaian bagi Penyintas dan Mantan Pelaku Terorisme

Selain itu, Nurwakhid juga menolak adanya dikotomi antara Pancasila dan agama. Menurutnya, Pancasila dan kitab suci tidak dapat dipisahkan.

"Tidak ada dikotomi antara Pancasila dan Al Qur an, antara Pancasila dan agama. Itu semua enggak bisa didikotomikan," katanya.

Tak lupa, Nurwakhid juga mengajak gen Z untuk aktif mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari sehingga tercipta masyarakat yang harmonis, damai, dan jauh dari paham ekstremis yang mengancam stabilitas bangsa.

BNPT berharap semakin banyak generasi muda yang memahami esensi Pancasila dan menerapkannya sebagai landasan moral dan ideologis dalam melawan ancaman radikalisme dan terorisme di Indonesia.

Baca juga: Resmi Nakhodai BNPT, Eddy Hartono Akan Pertahankan “Zero Terrorist Attack” di RI

Terkini Lainnya
BNPT dan Kementerian KP Bekerja Sama Serahkan Benih Ikan Nila kepada Mitra Derad
BNPT dan Kementerian KP Bekerja Sama Serahkan Benih Ikan Nila kepada Mitra Derad
BNPT
Jelang Peparnas XVII 2024, BNPT Sosialisasikan Sistem Pengamanan
Jelang Peparnas XVII 2024, BNPT Sosialisasikan Sistem Pengamanan
BNPT
Tingkatkan Sinergi, BNPT dan Densus 88 Perkuat Kolaborasi Pencegahan Radikalisme dan Deradikalisasi
Tingkatkan Sinergi, BNPT dan Densus 88 Perkuat Kolaborasi Pencegahan Radikalisme dan Deradikalisasi
BNPT
Bali Work Plan, Kerja Sama untuk Perangi Ancaman dan Serangan Terorisme di ASEAN
Bali Work Plan, Kerja Sama untuk Perangi Ancaman dan Serangan Terorisme di ASEAN
BNPT
BNPT Ingatkan Gen Z Pentingnya Implementasi Nilai-nilai Pancasila untuk Lawan Radikalisme
BNPT Ingatkan Gen Z Pentingnya Implementasi Nilai-nilai Pancasila untuk Lawan Radikalisme
BNPT
Cegah Paham Intoleransi dan Radikalisme di Papua Barat Daya, BNPT Segera Bentuk FKPT
Cegah Paham Intoleransi dan Radikalisme di Papua Barat Daya, BNPT Segera Bentuk FKPT
BNPT
Gelar Silaturahmi Kebangsaan, BNPT Serukan Perdamaian bagi Penyintas dan Mantan Pelaku Terorisme
Gelar Silaturahmi Kebangsaan, BNPT Serukan Perdamaian bagi Penyintas dan Mantan Pelaku Terorisme
BNPT
Resmi Nakhodai BNPT, Eddy Hartono Akan Pertahankan “Zero Terrorist Attack” di RI
Resmi Nakhodai BNPT, Eddy Hartono Akan Pertahankan “Zero Terrorist Attack” di RI
BNPT
Hadiri YoI FKPT Riau, BNPT Dukung Generasi Muda Jadi Agen Perubahan
Hadiri YoI FKPT Riau, BNPT Dukung Generasi Muda Jadi Agen Perubahan
BNPT
Di Hadapan Mitra Deradikalisasi Se-Jabodetabek, Kepala BNPT Tekankan Bangun Wawasan Kebangsaan Agar Tak Dipengaruhi Ideologi Kekerasan
Di Hadapan Mitra Deradikalisasi Se-Jabodetabek, Kepala BNPT Tekankan Bangun Wawasan Kebangsaan Agar Tak Dipengaruhi Ideologi Kekerasan
BNPT
Cegah Paparan Ideologi Kekerasan, BNPT Bekali 2.700 Maba UIN Banten dengan Vaksin Ideologi
Cegah Paparan Ideologi Kekerasan, BNPT Bekali 2.700 Maba UIN Banten dengan Vaksin Ideologi
BNPT
Kepala BNPT Serukan Perubahan Struktur Organisasi agar Sesuai dengan UU Penanggulangan Terorisme 
Kepala BNPT Serukan Perubahan Struktur Organisasi agar Sesuai dengan UU Penanggulangan Terorisme 
BNPT
Implementasi Perpres RAN PE Turunkan Aksi Teror, BNPT Gelar RAN PE Awards
Implementasi Perpres RAN PE Turunkan Aksi Teror, BNPT Gelar RAN PE Awards
BNPT
BNPT RI Tingkatkan Ketahanan WNI di Polandia dalam Melawan Ideologi Kekerasan
BNPT RI Tingkatkan Ketahanan WNI di Polandia dalam Melawan Ideologi Kekerasan
BNPT
Siapkan Pengamanan HUT Ke-79 RI di IKN, BNPT Tinjau Posko dan Personel
Siapkan Pengamanan HUT Ke-79 RI di IKN, BNPT Tinjau Posko dan Personel
BNPT
Bagikan artikel ini melalui
Oke